WALI KOTA SORONG RESMI CANANGKAN BULAN NATAL 2025

Diskominfo Kota Sorong Senin, 1 Desember 2025 13:54:29 1 menit
EnRO62kUhxwkreWjPtVaDv9kO6SJmqSF7a1F1Mlc.jpg

Kota Sorong – Wali Kota Sorong, Septinus Lobat, S.H., MPA, memberikan sambutan pada Malam Pencanangan Bulan Natal 2025 Pemerintah Kota Sorong, Senin malam. Dalam sambutannya, Wali Kota mengajak seluruh umat beragama, khususnya warga gereja, untuk mensyukuri perjalanan hidup sepanjang tahun 2025. Lapangan Landscape, Halaman Kantor Wali Kota Sorong. Senin, (1/12/2025).

“Kita sudah berada di penghujung tahun 2025. Kita patut menjaga dan mensyukuri apa yang Tuhan kerjakan bagi kita dalam menjalani tahun ini sebagai umat gereja maupun sebagai pemerintah,” ujar Wali Kota Sorong.

Wali Kota Sorong menegaskan bahwa, pemerintah harus mendorong umat lintas denominasi untuk terus mempererat kebersamaan. Menurutnya, seluruh warga Kota Sorong perlu bersyukur atas berkat dan kasih karunia Tuhan yang menyertai perjalanan kehidupan selama setahun terakhir.

Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan pencanangan bulan Natal, sebelumnya telah dilaksanakan Pawai Sinterklas sebagai wujud nyata pernyataan iman kepada Tuhan. Pawai tersebut diikuti oleh 135 peserta karnaval dari berbagai OPD yang ada di Pemerintah Kota Sorong, Gereja, Komunitas, dan Instansi lainnya.

Pada kesempatan itu, Wali Kota Sorong juga menyampaikan bahwa malam ini Pemerintah Kota Sorong secara resmi mencanangkan perayaan Natal tahun 2025.

“Melalui pencanangan ini, kita berharap suasana damai, sukacita, dan persaudaraan dapat terus terjaga di Kota Sorong,” tutupnya. (Dinas Kominfo Kota Sorong).

 

Bagikan ke sosial media: WhatsApp Facebook
;