Wakil Wali Kota Sorong Hadiri Penyerahan Bantuan Peralatan Minyak Tanah untuk Pangkalan Minyak

Editor Rabu, 30 April 2025 14:31:00 2 menit
8ulk2iiaLrn5GKJIy1t5RsgZ9EOmPL20tpBBW0gz.jpg

Wakil Wali Kota Sorong, H. Anshar Karim, A.Md, didampingi oleh Asisten II Setda Kota Sorong, Tamrin Tajuddin, ST, MM, menghadiri kegiatan pendataan dan penyerahan bantuan peralatan minyak tanah berupa pompa minyak listrik kepada pangkalan-pangkalan minyak tanah di Kota Sorong. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Perindustrian Kota Sorong bekerja sama dengan Pertamina, bertempat di Kantor Dinas Perindustrian. (30/4/2025).
 

Kepala Dinas Perindustrian Kota Sorong, Izak Jitmau, S.Sos, dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok dan fungsi dinas dalam rangka pemberdayaan ekonomi masyarakat serta sebagai upaya untuk menekan laju inflasi di Kota Sorong. Ia juga menyoroti permintaan masyarakat agar harga eceran tertinggi (HET) minyak tanah yang telah berlaku sejak tahun 2015 dapat disesuaikan, mengingat harga kebutuhan pokok lainnya terus mengalami kenaikan.

Menurut data yang disampaikan, terdapat 599 pangkalan minyak tanah di Kota Sorong, terdiri dari 83 pangkalan milik Orang Asli Papua (OAP) dan 516 pangkalan non-OAP.
 

Wakil Wali Kota Sorong, H. Anshar Karim, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas langkah inovatif dari Dinas Perindustrian. “Ini terobosan luar biasa dari Bapak Kepala Dinas untuk memperhatikan pangkalan minyak tanah,” ujarnya.

Ia menegaskan bahwa program ini merupakan bagian dari komitmen Pemerintah Kota Sorong dalam memberdayakan dan memperkuat kemandirian ekonomi masyarakat asli Papua. “Melalui bantuan ini, kami berharap agar para pengelola pangkalan minyak tanah dari kalangan OAP dapat meningkatkan kapasitas usaha, memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat, dan pada akhirnya turut mendorong kesejahteraan bersama,” tambahnya.
 

Lebih lanjut, Wakil Wali Kota menekankan pentingnya ketersediaan energi, khususnya minyak tanah, sebagai kebutuhan pokok masyarakat, terutama di wilayah pinggiran dan pelosok. Oleh karena itu, menurutnya, langkah konkret seperti ini harus terus diperluas dan dijalankan secara berkelanjutan.
 

Bagikan ke sosial media: WhatsApp Facebook
;