Kunjungan Dankodaeral XIV (Sorong), Laksamana Muda TNI Djatmoko, S.E., M.M., CHRMP, Bersama Wakil Komandan (Wadan) Kodaeral XIV, Kolonel Laut (P) Tommy Herlambang, S.E, dan beberapa perwira, di ruang kerja Wali Kota
Diskominfo Kota SorongRabu, 15 Oktober 2025 15:53:00 1 menit
Wali Kota Sorong, Septinus Lobat, S.H., MPA., didampingi Asisten Bidang Administrasi, Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Sorong, Thamrin Tajuddin, S.T., M.M., menerima kunjungan Dankodaeral XIV (Sorong), Laksamana Muda TNI Djatmoko, S.E., M.M., CHRMP, Bersama Wakil Komandan (Wadan) Kodaeral XIV, Kolonel Laut (P) Tommy Herlambang, S.E, dan beberapa perwira, di ruang kerja Wali Kota, Rabu (15/10/2025). Pada kesempatan itu juga, dilakukan penyematan Brevet Kehormatan Kesehatan Penyelaman dan Hiperbarik, serta penyerahan sertifikat kepada Wali Kota Sorong, dan juga pemberian plakat cenderamata. (π«πππππππππ π²πππ πΊπππππ)