Audiensi Pemerintah Kota Sorong bersama panitia waisak bersama 2569 Tb/2025 Provinsi Papua Barat Daya

Editor Senin, 5 Mei 2025 14:17:00 2 menit
MvfKdEf3NsjZ4R9sC1kSUeP506IuD000dwGgNPZc.jpg

Kota Sorong — Pemerintah Kota Sorong menerima audiensi dari Panitia Waisak Bersama 2569 TB/2025 Provinsi Papua Barat Daya, bertempat di Ruang Kerja Asisten III Kantor Wali Kota Sorong. Audiensi ini dipimpin oleh Asisten Bidang Administrasi Umum, Hanok J. Talla, S.Sos di dampingi Kabag Kesra Yowel O. Gefelem, ST. Senin (5/5/2025).

Kehadiran panitia dalam audiensi ini bertujuan untuk menyampaikan rangkaian kegiatan yang telah dan akan dilaksanakan dalam rangka peringatan Hari Raya Waisak 2569 TB/2025 di wilayah Papua Barat Daya, serta menjalin koordinasi dengan Pemerintah Kota Sorong sebagai bagian dari dukungan terhadap kelancaran kegiatan keagamaan.

Dalam penyampaiannya, panitia menjelaskan sejumlah agenda yang telah terlaksana:
1.    Tanggal 11 April 2025 — Donor darah dan penanaman pohon matoa serentak di seluruh vihara se-Papua Barat Daya.
2.    Program Apotek Hidup — Kegiatan edukatif yang melibatkan anak-anak sekolah untuk menanam tanaman obat keluarga.
3.    Tanggal 25–26 April 2025 — Karya bakti sosial dan ziarah ke Taman Makam Pahlawan.
4.    Tanggal 10 Mei 2025 — Pawai budaya yang akan diselenggarakan di Aimas.
5.    Puncak peringatan Waisak — Akan digelar pada 24 Mei 2025.

Menanggapi penyampaian panitia, Asisten III Hanok J. Talla menyampaikan dukungan dan apresiasi atas rangkaian kegiatan bernilai sosial, edukatif, dan lingkungan tersebut.

“Selanjutnya dari hasil pertemuan kita ini, nanti akan kami sampaikan melalui Sekretaris Pribadi Wali Kota. Kami berharap bisa segera mendapat informasi balasan dan akan kami teruskan kepada bapak-bapak panitia,” ujarnya.

Ia menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Sorong siap memberikan dukungan maupun koordinatif agar perayaan ini berjalan lancar, aman, dan penuh makna.

“Pemkot Sorong sangat mendukung kegiatan keagamaan yang mempererat harmoni sosial dan semangat toleransi antarumat beragama. Semoga pelaksanaan Waisak Bersama ini dapat membawa damai dan kesejukan bagi seluruh masyarakat,” ujar Hanok J. Talla.

Panitia menyampaikan terima kasih atas arahan dan perhatian dari pemerintah daerah serta berharap sinergi yang baik antara pemerintah dan umat Buddha terus terjalin dalam semangat kebhinekaan.

Audiensi berlangsung hangat dan penuh semangat kerja sama. Pemerintah Kota Sorong menyatakan siap memberikan dukungan teknis dan koordinasi lintas sektor demi kesuksesan perayaan Waisak di Papua Barat Daya. (Diskominfo Kota Sorong)

 

Bagikan ke sosial media: WhatsApp Facebook
;